Mengikuti Pengukuhan PNKT dan MPNKT Periode 2020-2025
Karang Taruna Kabupaten Pati

Selasa, 09 Mar 2021 | 14:55:03 WIB - Oleh Karang Taruna Kabupaten Pati


 

Info Karta
2 Maret 2021

Selamat dan sukses atas terselenggaranya Pengukuhan PNKT dan MPNKT Periode 2020-2025 oleh Ibu Menteri Sosial RI @tri.rismaharini.
Meskipun secara terbatas namun Pengukuhan ini diikuti secara virtual oleh seluruh teman-teman Karang Taruna Se-Indonesia.

Seperti yang disampaikan oleh Bu Menteri @tri.rismaharini bahwa peran pemuda sangatlah penting dalam memajukan suatu bangsa. 1 sinergi pemuda juga berdampak besar bagi suatu negara tersebut.
Untuk itu, Para pemuda desa harus saling bekerja sama, berperan aktif serta bersinergi dalam mengembangkan diri untuk kemajuan yang tentunya mulai dari desa masing-masing.

Disampaikan juga oleh Ndan Ketum Nasional @didikmukrianto Karang Taruna sebagai pilar sosial dan tersebar di seluruh wilayah NKRI, yang tentunya akan terus mengembangkan potensi-potensi diri karena Karang Taruna dibentuk atas kesadaran serta tanggung jawab dalam tercapainya Kesejahteraan sosial bagi masyarakat desa.
Ketua MPKT @gibran_rakabuming juga mengharapkan agar pengukuhan ini bisa semakin menguatkan dan meningkatkan Karang untuk bersinergi & mengabdi kepada Negara tercinta, Indonesia.

"Kalau pemuda sudah berumur 21-22 tahun sama sekali tidak berjuang, tak bercita-cita, tak bergiat untuk tanah air dan bangsa, pemuda begini baiknya digunduli saja kepalanya."
- Ir. Soekarno